Bagaimana bumi tercipta?

Bagaimana bumi tercipta?


Lima miliar tahun yang lalu, sistem tatasurya masih belum tercipta.Yang ada hanyalah gumpalan awan debu yang secara berlahan berubah bentuk.
proses pertama matahari terbentuk dipusat awan nebula. Sementara itu , gas dan bahan lain dibagian luar mulai menggumpal. gumpalan itu lama kelamaan menjadi bebatuan kecil. bebatuan kecil tersebut berubah bentuk menjadi lebih besar , membentuk cikal bakal planet atau protoplanet dengan diameter beberapa kilo meter.
Protoplanet saling bertubrukan satu sama lain dan menggumpal mencapai ukuran planet (memiliki diameter beberapa ribu kilo meter). Hingga ratusan juta tahun, planet tersebut dihantam secara kuat dan terus menerus oleh bebatuan lain. Dengan hantaman yang keras planet telah diselimuti oleh lautan lava yang berasal dari bebatuan yang terbakar dan luasnya mencapai beberapa kilo meter. Secara berlahan , lautan lava tersebut mendingin dan membentuk kerak planet yang dihantam terus menerus oleh meteor dan komet. Planet itu menjadi planet bumi muda yang mengalami serangkaian aktivitas vulkanik yang melepaskan lapisan udara secara radikal, lapisan udara ini berbeda dengan lapisan udara saat ini. Kemungkinan keberadaan air berasal dari kedalaman bumi atau dibawa dari ruang angkasa oleh komet dan membentuk laut. Pada saat bersamaan kerak bumi secara berlahan membentuk benua. Kemunculan benua, laut dan lapisan oksigen rendah menghasilkan proses pembentukan molekul yang lebih kompleks, yaitu menuntun terciptanya fenomena yang luar biasa yang disebut kehidupan. Yang lebih mengejutkan lagi kehidupan ternyata dengan sangat cepat muncul dari laut, kurang dari 1 miliar tahun setelah bumi tercipta. Kehidupan tersebut memerlukan beberapa miliar tahun lagi untuk mencapai daratan.





referensi ilmu : Visual ilmu pengatahuan Populer : memahami Alam semesta.

0 komentar :

Posting Komentar